
Lotim. Poroslombok.com – Masyarakat desa Perian di hebohkan dengan Penemuan mayat laki-laki di Lokasi Perkemahan Treng Wilis dusun Pancor Manis desa Perian kecamatan Montong Gading kabupaten Lombok Timur, Minggu (20/9/20).
Adapun idendtitas dari mayat tersebut yaitu SAMSUL HADI (20 tahun) yang beralamat di dusun Ceret Deye Desa Jenggik Utara kecamatan Montong Gading.
Saat di konformasi Kapolsek Montong Gading IPDA PATHUL MUNIR membenarkan hal tersebut. Setelah mendapat laporan ia beserta anggota Polsek Montong Gading langsung menuju TKP penemuan mayat. Sementara itu Tim Inavis Polres Lotim tiba di lokasi pukul 10:00 wita selajutnya melakukan olah TKP.
“kami langsung menuju TKP begitu mendapat laporan dari masyarakat” tuturnya.
Pathul merincikan kronologi penemuan mayat tersebut yaitu pada hari Minggu 20 September 2020 Jam 07.00 Wita salah seorang pengunjung atas nama ROMA ATMAJA hendak membuang hajat di parit besar di lokasi perkemahan yang berada di wilayah TNGR Treng Wilis desa Perian Kecamatan Montong Gading.
Dimana Pada saat itu ROMI ATMAJA melihat seorang dalam keadaan mengapung di air menghadap arah barat, saat itu juga saksi menyampikan hal tersebut kepada pengujung yang lain yang kemudian bersama sama melihat korban dalam kedaan sudah meninggal dunia yang selajutnya korban di bawa ke pinggir parit besar.
“Menurut informasi korban di perkirakan tiba di Lokasi perkemahan Treng Wilis sekitar jam 20.00 Wita” tuturnya.
Terakhir Pathul menyampaikan bahwa tanggapan dari pihak keluarga menolak untuk di otopsi dan menerima kematian korban. (Mr)