Silaturrahmi Ke Jerowaru, ASA: Rekomendasi Tiga Jalan Yang Akan Menjadi Bottleneck

0
358

Lotim, POROSLOMBOK – Anggota DPD RI Ir. H. Achmad Sukisman Azmy M.Hum kembali mengadakan acara silaturrahmi bersama tujuh Kepala Desa yang ada di wilayah Kecamatan Jerowaru, yakni Kepala Desa Jerowaru, Pemongkong, Wakan, Paremas, Sukaraja, Ekas, Sukadamai, dan Kepala Desa Kuang Rundun, yang bertempat di Cafe Cofee Sepapan Minggu (20/12).

Acara ini dihajatkan untuk meningkatkan sinergitas DPD RI dengan Desa untuk memperkuat tali silaturahmi dan persaudaraan serta bertukar pikiran untuk mewujudkan kemajuan desa.

Dalam sambutannya, Sukisman menyampaikan terimakasih atas kehadiran para kades sehingga acara ini terlaksana dengan lancar. ia juga menjalaskan tentang tugas DPD RI yang selama dia emban yang berbeda dengan Tugas DPR.

“DPD Ini tidak punya dana Aspirasi sehingga kita jarang turun kemasyarakat” bebernya

Ia juga menjelaskan pihaknya (DPD RI) selalu menyampaikan persoalan-persoalan yang ada di Lombok Timur , terutama tentang pemekaran kabupaten Lombok selatan setiap ada rapat pertemuan dengan kementerian.

“Yang terakhir kemarin mengenai Motor GP, ada beberapa titik bottleneck yang bisa membuat kemacetan untuk lombok timur. yakni dari jalan yang menuju dari Bil ke Pintu Gerbang Mandalika yang akan didorong supaya dari mandalika ke keruak sepanjang 70 KM bisa menjadi jalan nasional.

Kemudian, lanjut Sukisman, dari titik lain yakni dari pintu gerbang mandalika ke jalan yang di masjid besar kute ini juga di hawatirkan terjadi kemacetan dan pelabuan Petikemas yang menjadi pelabuhan pariwisata menuju jalan nasional di lembar ini sudah 5,4 atau 7 KM ini juga termasuk menjadi Bottleneck” ungkapnya.

Dikatakan Sukisman, pihaknya juga sudah menyampaikan kepada ketua DPD RI, Lanyalla, ketika bertemu da ia heran, sehinga ia katakan kenapa hal tersebut tidak pernah disampaikan oleh gubernur ( red). Akhirnya pada saat berkunjung ke islamic center ketika ada pertemuan dengan menteri PUPR dirinya menyampaikan hal tersebut, sehingga tiga jalan yang dimaksud direstui oleh kementerian PUPR.

“mudah – mudahan dalam waktu dekat jalan yang menuju keruak ini bisa lebih lebar” Harapnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga menjelaskan tentang harapan-harapannya mengenai penyelenggaraan motor GP, seperti kita ketahui kecamatan jerowaru tentu banyak sekali mamfaat yang bisa diambil, khususnya bagi para pelaku pariwisata.

“Kami berharap jalan yang menuju keruak ini sudah lebar, tinggal kita serahkan ke para penggiat pariwisata. karna dari sisi penginapan kalau yang sukses seperti di thailand Ketika pengambilan nomor saja mencapai angka 80.000 orang, dan pada saat pelaksanaan lebih dari 160.000 orang” Terangnya.

Kemampuan hotel kita saat ini mungkin hanya 20.000 sambung sukisman. kemungkinan besar rumah – rumah akan jadi Penginapan wisatawan, karna wisatawan ini banyak juga sama seperti acara sepak bola yang mempunyai kelompok – kelompok penggemar.

“kalau rumah masyarakat ini memadai insyaallah akan ditempati, apalagi yang ada di jerowaru”sebutnya.

Terakhir, Sukisman berpesan kepada kepala desa untuk memberdayakan anak – anak muda agar mamanfaatkan media sosial untuk mempromosikan desa – desa yang memiliki objek – objek wisata. sehingga banyak wisatawan yang diluar sana mengenal dan terrarik untuk berkunjung ke desa tersebut.

“Banyak kan sekarang media untuk wadah promosi , seperti facebook youtube dan lain – lain” Tutupnya ( rl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini