close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

29 C
Jakarta
Sabtu, Oktober 12, 2024

Sambut Nuzulul Qur’an, Muda Mudi Desa Loyok Lakukan Kegiatan Sosial

Lombok Timur. POROSLOMBOK – Dalam rangka memperingati malam Nuzulul Qur’an Pemuda Pemudi Dusun Loyok melakukan aksi sosial dengan membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di depan Masjid Jami’ Syafa’atul Jinan desa Loyok kecamatan Sikur, pada Minggu sore (10/5/21).

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai Bentuk kepedulian dan rasa syukur antar sesama yang menjalani puasa di bulan suci Ramadhan.

Ketua Pemuda Pemudi Dusun Loyok, L. Pagah Wiradarma menyampaikan kegiatan tersebut merupakan kegiatan pra acara peringatan Nuzulul Qur’an di dusun Loyok yang akan di laksanakan malam 29 bulan Ramadhan 1442 Hijriah.

Baca Juga :  Tuan Guru Bodak Deklarasi, Iqbal-Dinda dan Pathul-Nursiah Jadi Andalan Pilkada 2024

“jadi acara peringatan Nuzulul Qur’an di laksanakan di Masjid setelah selesai sholat tarawih, kemudian kami sebagai pemuda melakukan kegiatan-kegiatan sebelum itu” terang L. Agah.

Dijelaskannya ada 3 kegiatan yang di lakukan oleh pemuda sebelum acara Nuzulul Qur’an yang diadakan oleh pengurus Masjid Jami ‘ Syafa’atul Jinan.

Kegiatan yang di maksud yaitu pertama melaksanakan kegiatan Khotmul Qur’an. Kegiatan tersebut terang L. Agah dimulai setelah selesai sholat asar dengan membagi pemuda maupun santri dari beberapa TPQ yang hadir, menjadi beberapa kelompok untuk membaca Al-Qur’an masing-masing Juz. Sehingga tiap kelompok akan membaca Juz yang berbeda.

Baca Juga :  Sebanyak 89 Kades di Lotim Akan Berakhir Masa Jabatannya, Kadis PMD Ingatkan PJS Nanti Jangan Coba-Coba Bermain Politik

Kemudian kegiatan yang kedua yang dilakukan yaitu pembagian takjil yang dimulai pukul 17:00 wita, dengan persiapan sekitar 600 cup takjil.

“kegiatan khotmul Qur’an kita laksanakan dulu, kemudian setelah itu baru kita mulai membagikan takjil bagi pengendara yang melewati Masjid Jami’ Syafa’atul Jinan” terangnya.

Selanjutnya kegiatan yang ke 3 yang di laksanakan yaitu menyantuni anak yatim yang ada di sekitar wilayah Loyok Induk dan Loyok Timur yang berjumlah sekitar 40 orang anak yatim piatu.

L. Agah berharap, apa yang dilakukan pengurus dan anggota Pemuda Pemudi Dusun Loyok dapat bermanfaat bagi sesama manusia dan mendapat ridho dari Allah SWT.

Baca Juga :  Apes! Pelaku Pencurian Asal Tetebatu Tertangkap Hendak Satroni Rumah Warga

“Semoga kita bisa mengambil hikmah dan mendapatkan hidayah maupun berkah di bulan suci Ramadhan tahun ini,” tutupnya.

Tak lupa ia mengucapakan terima kasih kepada anggota pemuda, masyarakat dan para donatur yang telah ikut berpartisipasi maupun menyumbangkan sebagian rizkinya sehingga kegiatan tersebut dapat terselenggara.

“Saya mewakili rekan pemuda mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas sumbangsih masyarakat maupun para donatur sehingga kegiatan kita ini bisa terlaksana” tutupnya.
(Mr)

TERPOPULER

Berita terbaru